Susunan : Dr. Abdul Muhsin Bin Muhammad Al Qasim
(Imam dan Khatib Mesjid Nabawy)
Alih Bahasa : Dasman Yahya Ma’aly
MENGANDAIKAN sebab-sebab dengan hati dan anggota tubuh adalah cela pada Tauhid. Sedangkan meninggalkan sebab2 adalah sama sekali adalah kelemahan. Yang wajib adalah melakukan sebab2 yang dibolehkan diiringi dengan hati yang bergantung kepada Allah. Dengan tawakkal kepadaNya semua yang sulit akan menjadi mudah. Rezeki akan dilapangkan dan segala bencana akan terelakkan. Merasa aman dari makar Allah adalah kelalaian yang menipu. Allah berfirman:
“Maka apakah mereka merasa aman dari azab Allah (yang tidak terdugakan)? Tiada yang merasa aman dari azab Allah kecuali orang2 yang merugi.” QS Al A’raaf ayat 99.
Adapun memutus harapan dari Allah adalah sebuah keputusan. Allah berfirman:
“Ibrahim berkata: Tidak ada orang yang berputus asa dari rahmat Tuhannya, kecuali orang2 yang sesat.” QS al Hijr ayat 56.
Sedangkan menggabungkan antara harapan dan perasaan khawatir disertai cinta adalah jalan tengah yang adil.
No comments:
Post a Comment